INFO KREDIT
FREQUENTLY ASKED QUESTIONS (FAQ)

Q: Apakah IAF Multi Finance itu?
A: IAF Multi Finance adalah perusahaan / lembaga keuangan non-bank yang bergerak dalam bidang pembiayaan kendaraan, mesin dan alat-alat berat.

Q: Apakah keuntungan dari membeli mobil secara kredit dibandingkan membeli mobil secara tunai ?
A: Dengan membeli kendaraan secara kredit, Anda dapat mengalokasikan dana Anda untuk kebutuhan yang lainnya. Selain itu sepanjang masa kredit, Anda dapat menikmati fasilitas pelayanan kami lainnya, seperti layanan perpanjangan STNK, asuransi dan lainnya.

Q: Berapa lama waktu yang diperlukan untuk proses aplikasi?
A: Proses aplikasi kurang lebih 3 sampai dengan 5 hari. Adapun proses setelah mengisi aplikasi permohonan pembiayaan, maka konsumen akan di survey ke rumah dan kantor, selanjutnya permohonan konsumen akan dianalisa, apabila disetujui, konsumen akan ditelpon untuk konfirmasi pengiriman barang.

Q: Bagaimana dengan Suku bunga?

A: Suku bunga kami sangat kompetitif.

Q: Apakah ada biaya-biaya?

A: Biaya-biaya yang harus dibayarkan oleh konsumen tergantung dari fasilitas- fasilitas pembiayaan yang diajukan. Umumnya biaya tambahan yang harus dipersiapkan adalah biaya asuransi dan administrasi.

Q: Bagaimana dengan jangka waktu angsuran?
A: Kami menyesuaikan jangka waktu angsuran dengan kemampuan konsumen tergantung jenis pembiayaan. Masa angsuran yang tersediapun beragam mulai dari 12 bulan sampai dengan 48 bulan.

Q: Kendaraan apa saja yang bisa dibiayai oleh IAF Multi Finance?
A: IAF Multi Finance merupakan perusahaan pembiayaan resmi untuk kendaraan baru Isuzu, alat berat Hitachi dan kendaraan bekas berbagai merk yang umum dikenal.

Q: Bagaimana caranya saya mendapatkan estimasi perincian jumlah angsuran dengan cepat?

A: Anda dapat mengunjungi Marketing Officer kami yang ditempatkan di beberapa delaer atau langsung ke kantor cabang kami. Anda juga dapat melakukan simulasi pada menu Calculator di www.iafmultifinance.com

Q: Keuntungan apa yang saya peroleh dengan mengasuransikan kendaraan saya?
A: Anda akan dapat mengajukan klaim atau mendapatkan ganti rugi apabila kendaraan Anda mengalami kecelakaan/kehilangan.

Q: Bisakah menggunakan perusahaan asuransi diluar rekanan IAF Multi Finance?
A: Tidak bisa, harus menggunakan asuransi rekanan, antara lain : ABDA, Adira Dinamika, Jasindo, Simas, Astra Buana, Raksa.


Info Penting
Info Pelanggan

Informasi penting bagi pelanggan kami

Persyaratan Kredit

Berbagai Dokumen yang Anda harus siapkan

Hubungi Kami

Silahkan ajukan pertanyaan serta saran Anda

Kantor Cabang Kami
PROFIL
PRODUK & LAYANAN
INFO KREDIT
REKANAN
Copyright ITC Auto Multifinance 2023 All Rights Reserved
PT ITC Auto Multi Finance berizin dan diawasi oleh OJK