Bertambahnya jumlah kendaraan bermotor akan berpengaruh terhadap meningkatnya polusi udara. Gas buang sisa pembakaran mesin kendaraan yang dikeluarkan melalui knalpot dapat mencemari udara. Gas buang atau emisi kendaraan mengandung zat-zat yang berbahaya terhadap kesehatan manusia, terutama emisi yang dihasilkan dari pembakaran yang kurang sempurna. Zat-zat yang berbahaya tersebut diantaranya: 1. CO (karbon monoksida), gas ini tidak berwarna dan tidak berbau, tetapi beracun. Apabila manusia menghirup CO dalam kadar